Media Player memungkinkan Anda mendengarkan musik dan menonton video di Android. Kelebihan utama aplikasi ini adalah banyaknya format yang didukung, yaitu MP4, WMV, AVI, MKV, DV, RM, MP, MPEG, FLV, DIVX, SWF, DAT, H264, H263, H261, 3GP, 3GPP, ASF, MOV, M4V, OGV, VOB, VSTREAM, MP3, WMA, OGG, MP2, FLAC, AAC, AC3, AMR, PCM, WAV, AU, AIFF, 3G2, dan M4A.
Seakan itu belum cukup, Media Player juga kompatibel dengan berbagai format subjudul, seperti SRT, ASS, SSA, SUB, TXT, UTF, SMI, RT, AQT, JSS, JS, UTF8, dan UTF-8. Pada dasarnya, Anda dapat memutar hampir semua video dan semua berkas subjudulnya yang tersimpan di peranti.
Singkatnya, Media Player membanggakan banyaknya format yang kompatibel. Masalahnya ada pada antarmuka yang bisa dibilang jelek dan tidak praktis, selain itu juga ada masalah stabilitas. Oleh karena itu, meskipun mungkin bukan pilihan pertama untuk memutar video, aplikasi ini akan berguna untuk memutar berkas dengan format yang kurang umum.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 5.0 ke atas
Komentar
Saya menyukainya kreatif!